Sespimma Sespim Polri Angkatan ke-69 Gelar Semnas, Usung Tema Siapkan Pemimpin di Era society 5.0

- 6 Juli 2023, 22:15 WIB
Sespimma Sespim Polri Angkatan ke-69 Gelar Semnas, Usung Tema Siapkan Pemimpin di Era society 5.0
Sespimma Sespim Polri Angkatan ke-69 Gelar Semnas, Usung Tema Siapkan Pemimpin di Era society 5.0 /Foto: ist/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG, BANDUNG - Peserta didik Sespimma Sespim Lemdiklat Polri angkatan ke-69 menggelar Seminar Nasional (Semnas) yang berlangsung di gedung Utaryo Sespim Lemdiklat Polri Bandung, Jawa Barat, Rabu, 5 Juli 2023.

Agenda yang mengangkat tema Meningkatkan kemampuan kepemimpinan yang
berintegritas dalam mempersiapkan pemimpin Polri di era society 5.0," itu digelar secara virtual dan tatap muka.

Seminar itu diikuti seluruh peserta didik Sespimma angkatan ke-69 tahun 2023 dan perwakilan TNI, peserta didik Sespimmen Polri Dikreg ke-63,
Civitas Akademis Sespim Lemdiklat Polri dari beberapa universitas di Jawa Barat.

Baca Juga: Ayah Tiri di Pesisir Barat Lampung Setubuhi Anak Sambung Bertahun-tahun hingga Hamil, Dilaporkan Istri

Sementara yang mengikuti secara virtual sekitar 1.000 peserta yang berasal dari berbagai kalangan,
termasuk mahasiswa dari seluruh Indonesia.

Seminar nasional itu menghadirkan setidaknya enam narasumber. Di antaranya Menteri Investasi Indonesia dan Ketua BPKM (Badan Koordinasi Penanaman Modal) Bahlil Lahadalia yang diwakili Deputi Bidang Hilirisasi Investasi Strategi Heldy Satrya Putera.

Ada lagi Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Prof Dr Anwar Usman yang diwakili Hakim Konstitusi Dr Suhartoyo.

Kemudian, Kalemdiklat Polri Komjen Purwadi Arianto. Dia diwakili Karobindiklat Brigjen Dr Susilo Teguh Rabarjo; Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Baharkam Polri) Komjen Dr Mohammad Fadil Imran; Kepala Divisi Hubungan Internasional (Divhubinter Polri) Irjen Krishna
Murti; serta Direktur Sekolah Kajian Statejik dan Global (SKSG) Universitas Indonesia Athor Subroto.

Baca Juga: Dua Polisi di Tulang Bawang Lampung Dipecat

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x