Partai Demokrat Lampung Barat Daftarkan 35 Bakal Caleg Pileg 2024 ke KPU, Targetkan Kursi di Dapil Ini

13 Mei 2023, 18:27 WIB
Partai Demokrat Lampung Barat Daftarkan 35 Bakal Caleg Pileg 2024 ke KPU, 13 Mei 2023 /Foto: ist/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Lampung Barat, Provinsi mendaftarkan 35 bakal calon anggota legislatif (Caleg) yang bakal berkompetisi pada pemilihan legislatif (Pileg) 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) di Bumi Beguai Jejama itu, Sabtu, 13 Mei 2023 siang.

 

Berkas bakal caleg itu diserahkan Ketua DPC Partai Demokrat Lampung Barat Sutikno didampingi pengurus partai berlambang bintang mercy tersebut.

Dokumen pendaftaran 35 bakal caleg itu diterima Ketua KPU Lampung Barat, Aripsah dan jajaran.

Baca Juga: Bakal Caleg PAN Lampung Barat untuk Pileg 2024 Mendaftar ke KPU, Jumlah Kini Jadi 136

Menurut Wakil Sekretaris I Partai Demokrat Lampung Barat, Lina Marlina, bakal caleg Partai Demokrat pada Pileg yang dijadwal Rabu, 14 Februari 2024 itu mencalon di lima daerah pemilihan (Dapil) di Lampung Barat.

Disinggung soal target, Lina Marlina menyebut naik satu kursi dari Pileg 2019. Yakni tujuh kursi atau 20 persen dari jumlah anggota DPRD Lampung Barat.

Dikatakan, pada Pileg 2019 lalu, partai yang dibesut Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di dua kecamatan, yakni Suoh dan Bandarnegeri (BnS), Lampung Barat yang kini masuk dapil 5 tidak dapat kursi.

Namun, pada Pileg 2024 nanti pihaknya menargetkan mininal satu dari alokasi lima kursi di Dapil 5 Lampung Barat itu.

"Target kita mempertahankan enam kursi yang sudah ada, yakni Dapil 1 satu orang, Dapil 2 satu orang, Dapil 3 dua orang, Dapil 4 dua orang. Dan mengisi Dapil 5 yang kosong pada pileg 2019," ujar perempuan berhijab yang kini anggota DPRD Lampung Barat ini.

Baca Juga: Parosil Mabsus Pastikan Maju Sebagai Balon Anggota DPRD Provinsi Lampung pada Pileg 2024

Dikonfirmasi terpisah, Ketua KPU Lampung Barat, Aripsah membenarkan Partai Demokrat memdaftarkan 35 bakal calegnya pada Pemilu 2024 nanti.

 

Berkas 35 bakal caleg itu telah pihaknya terima dan lengkap.

"Lengkap sebagaimana ketentuan dalam pengajuan bakal calon," kata Aripsah.

Sekadar informasi, hingga kini jumlah bakal caleg di Lampung Barat asal enam partai perserta Pemilu 2024, yakni 206 bakal caleg.

Enam parpol itu, yakni PKS (31), PDI Perjuangan, Partai NasDem, PAN, Partai Golkar dan Partai Demokrat yang masing-masing partai mendaftarkan 35 bakal celegnya.

206 bakal caleg itu akan memperebutkan 35 kuota kursi DPRD Lampung Barat.***

Editor: Merli Sentosa

Tags

Terkini

Terpopuler