Ada yang Tidak Tahu Program Mudik Gratis Mahasiswa Digulirkan Pemkab Lampung Barat 2024, Masih Ada Lagi?

- 7 April 2024, 20:12 WIB
Ada yang Tidak Tahu Program Mudik Gratis Mahasiswa Digulirkan Pemkab Lampung Barat 2024
Ada yang Tidak Tahu Program Mudik Gratis Mahasiswa Digulirkan Pemkab Lampung Barat 2024 /Foto: Kolase tangkapan layar /Waktu Lampung Online

Terkait hal itu, Waktu Lampung Online kemudian mengonfirmasi Kabid Angkutan dan Keselamatan (Ankes), Dinas Perhubungan Lampung Barat, Sukardi, Minggu, 7 April 2024.

Menurutnya, tahun 2024 ini anggaran hanya mampu untuk 45 mahasiswa.

Untuk tahun ini, mudik gratis hanya yang digelar hari ini. Beberapa hari ke depan tidak ada lagi.

Pihaknya berharap tahun 2025 anggaran mampu mengakomodir jumlah mahasiswa lebih banyak.

''Ngak ada lagi, untuk tahun ini hanya terkafer 45 orang, semoga tahun depan bisa bertambah,'' ujarnya.

Diketahui, 45 mahasiswa asal Lampung Barat yang kuliah di Bandar Lampung mudik gratis, Minggu, 7 April 2024.

Pemkab Lampung Barat menyiapkan tiga armada (Sebelumnya sempat disebut dua armada).

45 mahasiwa yang mudik gratis ke Lampung Barat itu, dilepas Pj Bupati Nukman di Gedung Serba Guna Universitas Lampung (Unila).

Menurut Nukman, mudik gratis untuk mahasiswa tersebut merupakan upaya dalam membantu mahasiswa asal Kabupaten Lampung Barat agar pulang kampung dan berkumpul dengan keluarga di Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriyah.

Menurutnya, 45 mahasiwa itu adalah mahasiswa asal Lampung Barat yang menempuh pendidikan di sejumlah kampus di Bandar Lampung.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah