Gerindra Pesawaran Tunggu Instruksi Soal Koordinasi dengan Partai Koalisi Pendukung Prabowo di Pilpres 2023

- 20 Agustus 2023, 04:42 WIB
Ketua Bappilu Partai Gerindra, Darul Qutni
Ketua Bappilu Partai Gerindra, Darul Qutni /foto: ist/

WAKTU LAMPUNG, GEDONGTATAAN - Dua Partai Golongan Karya (Golkar) dan Partai Amanat Nasional (PAN), bergabung dukung Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Pesawaran Ahmad Rico Julian diwakili Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Gerindra, Darul Qutni, mengatakan semakin banyak koalisi partai politik yang bergabung akan semakin besar harapan untuk menjadikan Prabowo Subianto untuk jadi Presiden RI.

"Kita dari DPC Partai Gerindra Kabupaten Pesawaran masih menunggu instruksi dari DPP Partai Gerindra terkait koordinasi antara partai-partai koalisi yang ada di Bumi Andan Jejama," kata Darul, Sabtu, 19 Agustus 2023.

Dirinya menjelaskan, meskipun tidak dilakukan dengan formal, dalam waktu dekat pihaknya akan melakukan koordinasi dengan koalisi DPD II Partai Golkar dan DPC PAN Kabupaten Pesawaran.

Baca Juga: Survei LSI: Ganjar Kalah atas Prabowo Jika Pilpres 2024 Dua Putaran, Pendukung Anies ke eks Pangkostrad

"Meskipun Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum Partai Gerindra, namun dalam merumuskan pemenangannya menjadi presiden, kami akan terus berkoordinasi dengan partai-partai koalisi yang ada di Kabupaten Pesawaran termasuk PBB," ujarnya.

Dirinya meyakini, dengan bergabungnya Partai Golkar dan PAN pasti bisa membawa Prabowo Subianto menjadi Presiden RI.

"Tentu kami di Kabupaten Pesawaran harus bisa memenangkan Prabowo Subianto, minimal 60 persen disetiap kabupaten sesuai dengan instruksi dari DPP Partai Gerindra," ungkapnya.

Dirinya juga mengajak, partai Golkar, PAN dan PBB bisa bersama-sama bergerak untuk merumuskan kemenangan Prabowo Subianto.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x