Delegasi 30 Negara Eksplorasi Masa Depan Pendidikan

- 9 Maret 2023, 09:47 WIB
Schools Now! Conference (PRNewsfoto/British Council) (British Council/Hand-out)
Schools Now! Conference (PRNewsfoto/British Council) (British Council/Hand-out) /

WAKTU LAMPUNG - British Council menyelenggarakan Schools Now! tahunannya di Dubai, baru-baru ini. Konferensi itu mempertemukan lebih dari 2.000 pemimpin pendidikan dan tenaga profesional dari British Council Partner Schools di seluruh dunia, untuk membahas inovasi terbaru dalam pengajaran serta pembelajaran di seluruh pendidikan internasional.

 

Schools Now! 2023, yang bertemakan 'Mengubah Sekolah: Kepemimpinan pada semua tingkatan', mengeksplorasi kepemimpinan yang efektif di seluruh komunitas sekolah melalui presentasi utama, diskusi panel, dan lokakarya. Para delegasi belajar tentang pentingnya mengembangkan pemimpin peserta didik, serta jalur profesional menuju kepemimpinan.

Yvette Hutchinson, Konsultan Senior, Schools Global Program, British Council, berbicara tentang mempromosikan kepemimpinan pada semua tingkatan di sekolah guna memungkinkan budaya inklusif, yang memupuk talenta serta menyalurkan kepemimpinan secara efektif pada seluruh staf.

Melalui pendekatan ini, lingkungan yang aman dan memperkaya dimungkinkan sebagai tempat peserta didik akan memiliki kepercayaan diri untuk meningkatkan serta mengembangkan keterampilan kepemimpinan mereka sendiri yang akan mendukungnya di sekolah dan sepanjang hidup mereka.

 

Ia juga menyinggung bahwa kepemimpinan yang efektif lebih penting bagi sekolah dibandingkan saat mana pun di masa lalu seiring dengan kebangkitan kita dari pandemi.

Halaman:

Editor: Nizwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x