Apa Itu Haji Tamattu yang Dijalankan Jemaah Haji Asal Lampung Barat di Mekkah Arab Saudi

- 10 Juni 2024, 09:17 WIB
Jemaah umroh menjalankan tawaf
Jemaah umroh menjalankan tawaf /Foto Ka'bah: Dok 27 April 2023/Merli Sentosa/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Lampung Barat, Provinsi Lampung, tahun 1445 Hijriah, 2024, menjalankan Haji Tamattu di tanah suci Mekkah Almukarramah, Arab Saudi.

CJH asal Lampung Barat menjalankan haji tamattu dibenarkan Plt Kasi PHU, Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Lampung Barat, Linda Susilawati, saat dihubungi Waktu Lampung Online, Minggu, 9 Juni 2024. "Ia (Haji Tamattu)," katanya.

Apa Haji Tamattu itu?

Haji Tamattu adalah adalah salah satu dari tiga macam pelaksanaan ibadah haji.

Selain Haji Tamattu ada Haji Ifrad dan Haji Qiran. Haji ifrad adalah ibadah haji yang menjalankan rangkaian ibadah haji saja, ibadah umroh dilaksanakan setelan seluruh rangkaian ibadah haji selesai di laksanakan.

Kemudian Haji Qiran adalah haji dan umrah dilakukan secara bersamaan. Caranya, memakai ihram dengan niat umrah dan haji sekaligus, segala amalan umrah tercakup dalam amalan haji.

Sementara Haji Tamattu adalah melaksanakan ibadah umrah terlebih dahulu baru melaksanakan ibadah haji.

Jika datang dari Madinah, miqat dan niat umrah dilaksanakan di Masjid Bir Ali. Letaknya di perbatasan tanah haram, sekitar 11 Km dari Masjid Nabawi.

Namun, karena tahun ini JCH asal Lampung Barat mendarat di Jeddah, maka mengambil miqat di Yalamlam saat pesawat melintas di atasnya.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah