Polisi Lampung Timur Ungkap Alasan Wanita yang Tinggalkan Bayi dengan Ari-Ari Utuh di Sukadana

- 13 Februari 2024, 21:15 WIB
Bayi yang ditemukan dengan ari-ari utuh di Lampung Timur
Bayi yang ditemukan dengan ari-ari utuh di Lampung Timur /Foto: dok polisi for Waktu Lampung/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Polisi di Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung mengungkap alasan atau motif LT (34), perempuan yang meninggalkan bayi utuh dengan ari-ari di Sukadana pada Kamis, 8 Februari 2024.

Diketahui LT adalah warga Kecamatan Sukadana. Dia diserahkan warga ke polisi, Senin, 12 Februari 2024 malam, setelah diketahui warga mendatangi rumah tempatnya menaruh bayi perempuan itu di salah satu rumah warga di Sukadana.

Menurut Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar didampingi Kasat Reskrim Iptu Johanes EP Sihombing, Selasa, 13 Februari 2023, LT diduga orang tua biologis bayi berjenis kelamin perempuan yang ditinggalkannya dengan sepucuk surat bertuliskan pesan bagi yang menemukan sang bayi.

Berdasarkan pengakuan LT, bayi perempuan itu dilahirkan secara mandiri di rumahnya pada Kamis, 8 Februari 2024 malam. Setelah lahir, bayi itu dibawa LT dan ia tinggalkan di salah satu rumah warga.

Alasan atau motif LT meninggalkan bayi mungil itu lantaran merasa depresi akibat persoalan kesulitan perekonomian dan adanya tekanan psikologis dari suaminya yang tidak berkenan jika memiliki anak perempuan.

"Menurut pengakuan wanita tersebut, suaminya tidak segan-segan membunuh bayinya, jika lahir dengan jenis kelamin perempuan," ujarnya.

''Oleh karena itu, setelah melahirkan secara mandiri dirumahnya, pada Kamis malam (8/2) kemarin, LT segera membawa bayi perempuannya, dan meninggalkannya disalah satu rumah warga,'' ujar kasat.

Bayi itu kemudian ditemukan deirang warga di Sukadana, Kamis, 8 Februari 2024.

Saat ditemukan, bayi perempuan tersebut masih dengan ari-arinya. Diduga bayi itu sengaja ditinggalkan orang tuanya di belakang salah satu warung warga. Sebab ada selembar kertas berisi pesan ditemukan dekat bayi itu.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x