Pemkab Pesisir Barat Lampung Ingatkan Sekolah Hentikan Study Tour, Dampak Bus Masuk Jurang di Sedayu Tanggamus

- 23 Mei 2024, 16:08 WIB
Bus Study Tour Pelajar MIN1 Pesisir Barat yang kecelakaan di Sedayu Tanggamus Lampung
Bus Study Tour Pelajar MIN1 Pesisir Barat yang kecelakaan di Sedayu Tanggamus Lampung /Dok: Polres Tanggamus/Merli Sentosa/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Barat, Provinsi Lampung, meminta seluruh sekolah menghentikan seluruh kegiatan yang mengarah ke study tour.

Hal itu ditegaskan Pj Sekkab Jon Edwar, Kamis, 23 Mei 2024, menyusul bus study tour siswa MIN1 Pesisir Barat masuk jurang di Jalan Lintas Barat (Jalinbar), Pekon Sedayu, Semaka, Tangamus, Rabu, 22 Mei 2024 dini hari.

Menurut Pj Sekkab Jon Edward, insident kecelakaan lalu lintas (Lakalantas) bus yang membawa rombongan study tour itu menjadi peringatan agar sekolah menghentikan segala kegiatan yanh mengarah ke study tour.

Dikatakan, banyak faktor yang menjadi pemicu terjadinya lakalantas, di antaranya faktor kesalahan manusia atau kendaraan yang tak laik operasi. Termasuk modifikasi kendaraan agar tampak baru.

"Memang banyak faktor terjadinya kecelakaan. Human eror bisa, kendaraan yang memang tidak laik jalan. Atau memang kendaraan tersebut sudah di modif sedemikian rupa sehingga nampak seperti baru. Tapi yang jelas Pemkab Pesisir Barat mengingatkan agar semua kepsek menghentikan semua kegiatan yang berbau study tour," kata Jon menegaskan.

Jon tak menampik kegiatan study tour pada dasarnya bertujuan baik terhadap para anak didik yang akan berpisah dikarenakan telah menyelesaikan pendidikannya di sekolah.

Kendati demikian, Jon meminta agar para kepsek untuk lebih memahami atas banyaknya musibah lakalantas bus yang membawa rombongan study tour.

"Artinya, Pemkab Pesisir Barat meminta agar pihak sekolah mulailah mencari alternatif acara lain yang lebih bisa memberi kesan positif buat anak-anak kita yang mau berpisah setelah mereka kita didik bertahun-tahun lamanya," tutur Jon.

Pj Sekkab yang memang punya berlatar belakang guru itu mengaku prihatin atas peristiwa yang menimpa rombongan study tour MIN 1 Pesisir Barat.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah