4 Ahli Menangani Harimau Tiba di Lampung Barat Langsung Bertemu Kapolres Ryky, Ini Spesialisasinya

- 13 Maret 2024, 13:34 WIB
4 Ahli Menangani Harimau dari Taman Safari Tiba di Lampung Barat Langsung Bertemu Kapolres Ryky
4 Ahli Menangani Harimau dari Taman Safari Tiba di Lampung Barat Langsung Bertemu Kapolres Ryky /Foto: Dok ist/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Tim Rescue Harimau dari Taman Safari Indonesia (TSI) tiba di Lampung Barat, Provinsi Lampung, Rabu, 13 Maret 2024.

Tim ini terdiri atas empat orang. Tiap orang punya keahlian khusus dalam menangani binatang buas, termasuk harimau Sumatera yang telah menerkam empat warga Lampung Barat di Souh dan Bandarnegeri Suoh (BnS) sejak 8 Februari 2024 lalu.

Di antara kehalian tim ini, adalah sniper atau penembak dengan peluru obat bius. Adalagi pawang Harimau (pakar telepati harimau), ahli peta, serta dokter hewan.

Mereka tak kaleng-kaleng, semua telah memiliki jam terbang cukup tinggi dalam spesialisasinya.

Saat tiba di Lampung Barat, tim ini langsung menemui Kepolres AKBP Ryky Widia Muharam di ruang kerjanya.

Mereka datang bersama tim satgas yang sebelumnya sudah menangani harimau yang memakan korban di Suoh itu, di antaranya BKSDA Bengkulu-Lampung dan Balai Besar Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS).

''Maksud kedatangan kami kesini ingin memperkenalkan diri bahwa kami dari Taman safari Indonesia pak, kami pernah menangani beberapa konflik manusia dengan harimau. dan kebetulan salah satu dari kami dulu pernah menangani konflik harimau dengan manusia di Talang 5 dan Kebun Tebu, Sumber Jaya namun saya lupa tahunnya, dan Alhamdulillah dapat tertangkap. Dan semoga kali ini tim kami juga dapat secepatnya menangkap harimau di Suoh,'' ujar salah satu tim kepada kapolres.

Di sisi Lain kapolres menyambut dengan gembira kedatangan tim dari taman safari Indonesia tersebut. kapolres meminta kepada tim untuk bertindak cepat dan segera membuat trik jitu agar harimau dapat segera tertangkap dan tidak kembali memakan korban.

“Kami ucapkan selamat datang bapak bapak dari taman safari Indonesia, harapan kami sangat besar terhadap kehadiran bapak bapak dalam menangani konflik manusia dengan harimau di Suoh. Lakukan upaya cepat dan akurat dalam misi penanganan ini supaya tidak timbul korban baru karena sampai saat ini sudah ada empat korban. Dua orang meninggal dunia, satu orang selamat dan satu lagi luka serius. dan pihak kami Polres Lampung Barat akan membantu pengamanan tim dalam misi ini,'' kata kapolres.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x