Gelontorkan Dana Jumbo, Pemkab Lampung Barat Janji Perbaiki Jalan Rusak ke Lumbokseminung Pertengahan Tahun

- 16 Maret 2023, 17:48 WIB
Gelontorkan Dana Jumbo, Pemkab Lampung Barat Janji Perbaiki Jalan Rusak ke Lumbokseminung Pertengahan Tahun 2023.  Tampak Pj Bupati Nukman saat melihat jalan rusak ke Lumbokseminung,   Selasa, 14 Februari 2023
Gelontorkan Dana Jumbo, Pemkab Lampung Barat Janji Perbaiki Jalan Rusak ke Lumbokseminung Pertengahan Tahun 2023. Tampak Pj Bupati Nukman saat melihat jalan rusak ke Lumbokseminung, Selasa, 14 Februari 2023 /Foto: Diskominfo Lampung Barat/Waktu Lampung Online

Dikatakan, anggaran dari APBD itu bakal digunakan untuk penanganan overlay aspal sepanjang 4 kilometer, patching aspal, perkerasan rigid beton, bahu jalan rapat, drainase dan pembuatan resapan untuk jalan Pagar Dewa, Sukau-Lumbokseminung.

Sementara Rp40 miliar dari APBN dialokasikan untuk penangan berupa overlay aspal kurang lebih 7 Km, bahu rabat beton, drainase kanan kiri dan bangunan pelengkap lainnya.

Baca Juga: Jalan Provinsi Lampung Jalur Liwa-Ranau Rusak Parah seperti Kubangan, Pengendara Berteriak

 

"Ini merupakan dana dari pusat dari Kementrian PUPR, hasil pengajuan kami melalui usulan ke BPJN," kata Nukman mengungkapkan.

Mantan Kadisdikbud, Dinas PMD, Inspektur dan Kadisporapar di Lampung Barat ini juga menyebut tahapan baik APBN maupun APBD sudah dimulai.

"Saya berharap masyarakat dapat bersabar karna ada tahapan-tahapan yang harus dilalui, Insa-Allah bulan Mei nanti pengerjaan sudah bisa dimulai," tutur Nukman.***

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x