Kopi Geisha Rasa 'Nano Nano', Tak Peduli Harga Berapa!

- 15 Maret 2023, 10:38 WIB
Ilusttasi biji kopi./pixabay/waktulampung.com/
Ilusttasi biji kopi./pixabay/waktulampung.com/ /

 

Meskipun bibit kopi didatangkan dari Afrika Barat, Amerika Serikat, India, ataupun dari Amerika Latin, jangan berharap kopi Indonesia rasanya persis dari negeri asalnya. Itu sesuatu yang tidak mungkin. Faktor tanah, cuaca, teknik budidaya, pemrosesan, semuanya berpengaruh pada hasil akhir pada secangkir kopi. Kopi Indonesia butuh 100 tahun untuk hadir dan dinikmati kaum milenial sekarang ini.

Meski Indonesia memiliki dataran tinggi di atas 1.200 mdpl terbanyak, tetapi masih belum bisa menghasilkan kopi terbaik di dunia. Kopi terbaik masih dipegang Panama, Ethiopia, Kenya, Hawai, Kolombia baru Indonesia di peringkat 6. Disusul kemudian Guatemala, El Salvadore, dan Rwanda. Brazil meskipun merupakan penghasil kopi terbesar di dunia, tetapi kualitasnya tidak istimewa.

Dan uniknya, konsumsi kopi per kapita tertinggi adalah Finlandia rata-rata 13 kg/tahun, atau satu kg lebih per orang per bulan. Disusul Swedia, Iceland, Norwegia, Denmark, Austria, Swiss, Yunani, Bosnia, dan Jerman di peringkat 10. Negara-negara yang musim.dinginnya lebih panjang, tampak konsumsi kopinya lebih tinggi.

 

Geisha

Di antara kopi berkualitas premium yang diminati dunia adalah kopi geisha, atau gesha. Maaf, Geisha tidak ada hubungannya dengan nyonya rumah tradisional Jepang, varietas Geisha sebenarnya dinamai dari sebuah kota di Ethiopia di mana varietas ini ditanam secara luas. Meskipun dibudidayakan di negara lain, pengenalan Geisha ke Panama pada 1960-an yang memulai perjalanan sebenarnya ke puncak kopi terkenal.

Produktivitasnya tak terlaku tinggi. Membutuhkan kondisi yang tepat untuk benar - benar bersinar . Kopi ini seringkali lebih sebanding, bahkan lebih dengan kopi Ethiopia. Bahkan sekarang, negeri itu juga mendatangkan dari Panama. Geisha yang hebat sangat aromatik, dengan lapisan nada bunga dan keasaman manis yang seimbang.

Halaman:

Editor: Nizwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah