Incar Kost-kosan, Remaja Komplotan Pencuri Motor Dilumpuhkan Polda Lampung, 1 Senpi Diamankan

- 1 Desember 2023, 18:52 WIB
Polda Lampung saat konferensi pers terkait penangkapan komplotan pencuri motor di Lampung
Polda Lampung saat konferensi pers terkait penangkapan komplotan pencuri motor di Lampung /Foto: ist/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Komplotan terduga pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) roda dua (R2) di Lampung berhasil dilumpuhkan Tekab 308 Presisi Subdit III Jatanras, Ditreskrimum Polda Lampung.

Ketiganya adalah RK, RP, dan YA. Komplotan ini berhasil ditangkap di Jalan Lintas Sumatera (Jalinsum) di Perkebunan PTPN 7 Natar, Lampung Selatan, Selasa, 28 November 2023, sekitar pukul 04.30 WIB.

Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Umi Fadillah Astutik, saat konferensi pers, Jumat, 1 Desember 2023, menyebut para pelaku melakukan perlawanan. Polisi lantas mengambil tidakan tegas terukur melumpuhkannya.

"Saat ingin dilakukan penangkapan para pelaku melakukan perlawan yang mengakibatkan dilakukannya tindakan tegas dan terukur oleh petugas," ujarnya.

Menurut Kabid Umi, RK, RP, dan YA, mengincar kendaraan roda dua (R2) lebih dari satu unit dalam tiap aksinya.

Sebelum menjalankan aksinya, komplotan itu terlebih dahulu survei ke lokasi calon targetnya.

"Biasanya lokasi yang menjadi target para pelaku adalah kost-kosan di mana ada banyak kendaraan yg terparkir," kata Umi.

Setelah lokasi targetnya ditetapakan, para pelaku akan beraksi pada dinihari, berkisar antara pukul 03.00 sampai dengan 04.00 WIB.

Dalam beraksi itu, mereka menjalankan aksinya lebih dari dua orang.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah