Menerka 9 Caleg Dapil 1 yang Bakal Duduk di DPRD Lampung Barat jika Merujuk Perolehan Parpol yang Beredar

19 Februari 2024, 15:23 WIB
Pemilu 2024 /Foto: Pemilu 2024/Merli Sentosa/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Sejak Sabtu, 17 Februari 2024 beredar perolehan kusri partai politik di DPRD Kabupaten Lampung Barat, Provinsi Lampung hasil Pemilu 2024 lalu.

Ada 35 kursi yang diperoleh sejumlah parpol di lima daerah pemilihan (Dapil) di Lampung Barat dalam informasi yang beredar itu.

Salah satunya dapil satu, yang meliputi tiga kecamatan, yakni Kecamatan Balik Bukit, Kecamatan Sukau, dan Kecamatan Lumbok Seminung.

Di kabar yang beredar, ada sejumlah partai yang diprediksi berhasil mendudukkan kadernya di kursi wakil rakyat di daratan Beguai Jejama itu lima tahun mendatang dari Dapil satu.

''DP 1: PDI-P 3 kursi, Golkar, PKB, Gerindra, Nasdem, Demokrat, PKS,'' begitu tertulis di kabar yang beredar.

Namun bisa jadi kursi terakhir jadi milik PAN jika memang unggul perolehan suara dari caleg PDIP.

Terlepas dari banar atau tidak, jika merujuk kabar yang beredar itu, siapa saja caleg yang berpotensi duduk di kursi DPRD Lampung Barat lima tahun ke depan.

Mari kita terka siapa saja perkiraan caleg yang bakal melenggang ke kantor wakil rakyat di Lampung Barat itu.

Baca Juga: Beredar Perolehan Kursi DPRD Lampung Barat di Pemilu 2024 Sejumlah Parpol, Ini Kata KPU

1. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)

Di kabar yang beredar, PDIP mendulang tiga kursi. Penghuni tiga kursi ini tentu saja berdasarkan kebijakan internal partai itu.

Atau bisa jadi milik tiga nama dengan yang disebut-sebut meraup perolehan suara terbanyak di internal partai, mereka adalah:

- Bambang Dwi Saputra atau dikenal Bambang BS.

Bambang BS adalah caleg incumbent. Dia telah duduk di dewan Lampung Barat hasil Pileg 2019 silam.

- Sumyati.

Sama dengan Bambang BS, Sumyati juga caleg incumbent partai berlambang banteng itu.

- Untuk kursi ke tiga PDIP di Dapil satu ini, jika memang unggul dari PAN, kemungkinan milik Rusdi Effendy atau Nanang A. Rusdi dan Nanang adalah caleg atau kontestan baru di pesta demokrasi lima tahunan itu.

2. Partai Golkar

Di kabar yang beredar itu Golkar mendulang satu kursi di DPRD Lampung Barat. Jika itu benar bisa jadi Syukur. Atau bisa jadi Robi Abyadi. Siapapun yang duduk di dewan nanti, kedua nama itu merupakan pendatang anyar di kursi wakil rakyat Lampung Barat.

3. Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)

Jika Gerindra hanya mendulang satu kursi di Dapil satu Lampung Barat pada periode lima tahun ke depan, berarti menyusut dari hasil Pileg 2019 silam yang mampu mendudukkan dua kadernya sekaligus di Dapil satu.

Satu kursi Gerindra di Dapil satu ini hampir dipastikan milik Erwan Syah.

Erwan Syah adalah caleg petahana partai besutan Prabowo Subianto itu di Lampung Barat. Saat ini, Erwan Syah adalah Wakil Ketua II DPRD Lampung Barat.

4. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)

Di dapil satu Lampung Barat, PKB disebut-sebut salah satu partai yang maraih satu kursi di DPRD Lampung Barat. Jika benar, kemungkinan milik Feri Shaputra atau Nadir Syah.

Siapapun di antara dua nama itu, adalah pendatang baru di Kantor DPRD Lampung Barat.

5. Partai Nasional Demokrat (NasDem)

Partai NasDem disebut mendudukkan satu kadernya di DPRD Lampung Barat periode 2024-2029. Dia adalah Bambang Kusmanto atau BK.

BK merupakan, kontestan, pendatang anyar di percaturan pileg di Lampung Barat.

Dia disebut caleg yang paling banyak mendulang suara di Dapil satu.

6 Partai Demokrat

Jika banar Partai Demokrat meraih satu kursi di DPRD Lampung Barat hasil Pemilu 14 Februari 2024 lalu, maka kursi itu milik Hari Gunawan.

Jika duduk untuk periode selanjutnya, Heri Gunawan tercatat empat periode berturut-turut jadi anggota DPRD Lampung Barat.

7. Partai Keadilan Sejahtera

PKS dikabarkan meraih satu kursi di DPRD Lampung Barat. Jika PKS meraih kursi, hampir bisa dipastikan milik Nopiyadi.

Nopiyadi sendiri adalag caleg petahana PKS. Di Pileg 2019 silam dia berhasil duduk di kursi wakil rakyat. Dan dikabarkan kembali duduk untuk lima tahun ke depan.

8 Partai Amanat Nasional (PAN)

Seperti disebut di atas, kursi kesembilan di Dapil satu akan jadi milik PDIP jika memang unggul perolehan suara dari PAN.

Nah terlepas dari itu, jika PAN yang ternyata mandapat kursi, maka akan menjadi milik Nusyirwan.

Nusyirwan sendiri adalah mantan anggota DPRD Lampung Barat periode 2019-2024 hasil Pemilu 2019.

Saat itu Nusyirwan maju sebagai caleg dari Partai Gerindra. Pada September 2023, Nusyirwan di-PAW sebagai wakil rakyat karena pindah ke PAN.

Itulah perkiraan caleg yang mengisi sembilan kursi anggota DPRD Lampung Barat Dapil satu untuk periode 2024-2029.

Perkiraan ini bisa saja berubah karena memang hanya menerka caleg dari parpol yang dikabarkan meraih kursi di Pemilu 2024 ini seperti kabar yang beredar.

KPU juga sudah menegaskan pengitungan rekapitulasi perolehan suara hasil Pemilu 14 Februari 2024 lalu masih berlangsung di 15 Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Menanggapi perolehan kursi parpol di lima Dapil untuk Anggota DPRD Lampung Barat yang beredar itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Lampung Barat, Arip Sah, memastikan jika pengitungan rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 tengah berlangsung di kecamatan.

Artinya, KPU perolehan pasti kursi masing-masing partai tengah dalam proses penghitungan.

''Pengitungan rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024 masih dilaksanakan di PPK. Jadi hingga hari ini KPU belum mengeluarkan hasil perolehan kursi parpol di DPRD Lampung Barat,'' kata dia.

Menurutnya, bisa jadi parpol telah melalukan pengitungan di internal berdasarkan C1 yang dimiliki.

Namun, tegasnya, hasil resmi tetap mengacu pada hasil yang ditetapkan KPU dalam rapat pleno penetapan hasil Pemilu 2024 nanti.

''Apapun itu, resminya adalah yang ditetapkan KPU nanti. Sementara kan saat ini masih pengitungan rekapitulasi di tingkap PPK,'' kata dia.

Hal senada dikatakan Ketua PPK Balikbukit, Renaldy Syaputra. Menurutnya rekapitulasi hasil pengitungan suara Pemilu 2024 masih berlangsung di PPK Balik Bukit.

Karenanya, hasil belum duketahui alih-alih diumumkan. ''Rekapitulasi di PKK sedang berlangsung. Untuk pengumumnnya (Hasil) belum bisa kita pastikan, mengingt tahapan rekapitulasi sedang berlangsung,'' ujar dia.***

Editor: Merli Sentosa

Tags

Terkini

Terpopuler