Polda Lampung Kerahkan Ratusan Polisi Amankan WSL Krui Pro di Pesisir Barat, Ada Brimob

- 6 Mei 2024, 09:06 WIB
WSL Krui Pro QS 5000 Pesisir Barat Lampung 2024 Digelar Mei Juni
WSL Krui Pro QS 5000 Pesisir Barat Lampung 2024 Digelar Mei Juni /Gambar, Peserta WSL Krui Pro tahun 2023/Foto:ist/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Polda Lampung bakal mengerahkan sebanyak 222 polisi mengamankan surfing internasional, World Surf League (WSL) Krui Pro 2024 di Kabupaten Pesisir Barat, Provinsi Lampung, tahun 2024 ini.

"Pengamanan liga surfing internasional ini dilakukan oleh anggota Polres Pesisir Barat sebanyak 130 personel dan Polda Lampung 92 Personel," ujar Kabid Humas Polda Lampung Kombes Umi Fadilah Astutik.

222 polisi itu akan mengamankan dimulai dari tamu VIP, hingga lokasi kompetisi surfing di Pantai Tanjung Setia.

"Personel Polda Lampung yang dikerahkan pada gelaran Krui Pro terdiri dari Ditpamobvit, Ditpolairud hingga Brimob," kata dia.

Dia juga mengungkapkan bahwa dalam gelaran Krui Pro ini, Polres Lampung Barat dan Polres Tanggamus juga siap sedia apabila diperlukan pengamanan tambahan yakni sebanyak 1 SST Dalmas.

"Atlet internasional dari belasan negara bakal mengikuti kompetisi ini. Jadi, sebagai tuan rumah, kita harus memberikan yang terbaik, termasuk keamanan terhadap para atlet,'' tuturnya.

Diketahui, WSL Krui Pro QS 5000 tahun 2024 digelar di Pantai Tanjung Setia, Kecamatan Pesisir Selatan, pada 28 Mei 2024 hingga 4 Juni 2024 nanti. 

Menurut Kepala Dinas Kominfo Pesisir Barat, Suryadi, Kamis, 2 Mei 2024, per 30 April 2024 jumlah peselancar yang telah mendaftar di ajang Krui Pro 2024 mencapai 201 atlet berasal dari belasan negara.

"Berdasarkan data yang saya terima, ada 201 peserta dari 16 negara yang sudah mendaftar hingga tanggal 30 April 2024," ujarnya.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah