Di Lampung Mahfud MD Diberi Gelar Adat, Janjikan 5,3 M untuk Desa dan Bawa Program KTP Sakti di Pesawaran

- 26 Januari 2024, 23:26 WIB
Cawapres Mahfud MD saat angkon muakhi dengan Kepaksian Pernong
Cawapres Mahfud MD saat angkon muakhi dengan Kepaksian Pernong /Foto: dok/ist/Waktu Lampung Online

Edwar Syah Pernong juga menjelaskan makna lencana itu. "Bambu tegak berdiri kokoh di tengah padang luas. Tidak goyah diterpa angin," ujarnya.

Janji Beri 5,3 Miliar untuk Desa

Di hadapan masyarakat adat Kepaksian Pernong usai menerima gelar adat, Mahfud meminta masyarakat memilih dengan penuh kesadaran.

"Karena kita memilih pemimpin bukan musuh, maka harus dengan penuh kesadaran, pilihlah pemimpin yang anda kenal dan bisa membawa aspirasi untuk kesejahteraan masyarakat," ujarnya.

Dia juga menyampaikan program untul desa dan keagamaan jika nanti Mahfud MD bersama Capres Ganjar terpilih sebagai Presiden dan Wakil Presiden.

"Untuk Desa akan kita siapkan anggaran 5,3 milliar dengan rincian Dana Desa 2 milliar, Pembangunan 3,3 milliar, Kemudian setiap Desa akan didirikan pusat kesehatan, sehingga masyarakat terjamin dan terlayani kesehatannya dengan baik. Lalu untuk guru ngaji yang tidak di gaji akan dianggarkan untuk mendapat gaji, termasuk pemeliharaan masjid dan rumah ibadah lainnya," katanya.

Di Pesawaran Mahfud
Bawa Program KTP Sakti

Usai kampanye di Lampung Barat, Mahfud MD datang dan berkampanye di Lapangan Desa Kutoarjo, Kecamatan Gedong Tataan, Pesawaran, Provinsi Lampung.

Kampanye tersebut dilakukan bersama masyarakat, simpatisan, dan relawan pendukung pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Mahfud MD menyebit kedatangannya untuk mendengarkan aspirasi dari berbagai kalangan masyarakat Lampung, khususnya masyarakat Kabupaten Pesawaran.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah