Timnas AMIN Bakal Bantu Perkara Aulia Rakhman, Komika Asal Lampung yang Ditetapkan Tersangka Penistaan Agama

- 10 Desember 2023, 22:44 WIB
Ucapan Komika Lampung Aulia Rakhman Memantik Kemarahan Publik, Menyinggung nama Muhammad di Materinya
Ucapan Komika Lampung Aulia Rakhman Memantik Kemarahan Publik, Menyinggung nama Muhammad di Materinya /Foto: kolase tangkapan layar/Waktu Lampung Online

 

WAKTU LAMPUNG - Komika asal Lampung, Aulia Rakhman (AR) ditetapkan sebagai tersangka penistaan agama oleh Penyidik Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Lampung.

Kasus yang membelit AR bermula kala ia mengisi stand up comedy di acara Desak Anies Baswedan di Kafe Bento, Kecamatan Sukarame, Kamis, 7 Desember 2023 lalu.

Salah satu isi materinya dinilai sebagai penistaan agama, yakni nama Muhammad.

"Coba lu cek di penjara ya, ada berapa nama Muhammad, kayak penting aja nama muhammad itu sekarang ya," begitu isi materinya seperti kutipan dari materi stand up comedy-nya terekam dalam video YouTube acara "Desak Anies" yang berdurasi dua jam dan dua menit.

Setelah polisi memeriksanya dan sejumlah saksi, AR ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Mapolda Lampung untuk diproses lebih lanjut.

Baca: Polda Lampung Tetapkan Komika Aulia Rakhman Tersangka Dugaan Penista Agama

Terkait itu, Juru Bicara Timnas Capres-Cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar atau Cak Imin (AMIN), Billy David menegaskan pihaknya menghargai seluruh proses hukum yang diberlakukan pada yang bersangkutan.

Namun, ia juga menambahkan bahwa Tim AMIN tak akan lepas tangan membiarkan Aulia sendirian menghadapinya.

Timnas AMIN siap membantu Aulia dalam perkara ini. "Selain itu, Timnas AMIN melalui tim hukum juga siap memberikan keterangan, menyiapkan bahan-bahan, langkah dan strategi jika ada eskalasi kasus dan siap membantu Mas Aulia tentunya," katanya seperti dikutip dari Pikiran-Rakyat.com.***

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah