Operasi Bina Kusuma Krakatau 2023 Sudah Digelar, Sasarannya Kenakalan Remaja hingga Premanisme

- 26 Juli 2023, 00:01 WIB
Polres Tulang Bawang Polda Lampung Menggelar Operasi Bina Kusuma Krakatau 2023 dengan Sasaran Kenakalan Remaja hingga Premanisme
Polres Tulang Bawang Polda Lampung Menggelar Operasi Bina Kusuma Krakatau 2023 dengan Sasaran Kenakalan Remaja hingga Premanisme /foto: ist/Waktu Lampung Online

WAKTUINDONESIA, TULANGBAWANG - Polisi di Lampung tak terkecuali di Tulang Bawang telah menggelar operasi kepolisian kewilayahan, Selasa, 25 Juli 2023.

Operasi dengan sandi Operasi Bina Kusuma Krakatau 2023 itu bakal berlangsung selama 12 hari, terhitung sejak Selasa, 25 Juli hingga 5 Agustus 2023.

Dalam Operasi Bina Kusuma Krakatau ini, korps baju cokelat itu bekerjasama dengan instansi terkait, dan unsur kamtibmas lainnya.

Menurut Kabag Operasi, Polres Tulang Bawang Polda Lampung, Kompol Yudi Pristiwanto, mewakili Kapolres AKBP Jibrael Bata Awi, operasi itu dilakukan dengan mengedepankan pembinaan dan penyuluhan (binluh).

Sasaran operasi ini adalah kenakalan remaja, premanisme, dan daerah rawan konflik.

Binluh sendiri didukung kegiatan deteksi dan bantuan operasi guna harkamtibmas yang kondusif di Kabupaten Tulang Bawang.

Dikatakan, dalam Operasi Bina Kusuma Krakatau 2023 kali ini, polres dan polsek jajaran telah menetapkan 15 target operasi (TO). TO itu terdiri atas lima orang dan 10 tempat.

"Kami mengerahkan 35 personel yang terlibat langsung dalam pelaksanaan Operasi Bina Kusuma Krakatau 2023, dan semua TO yang telah ditetapkan wajib dilakukan binluh selama berlangsungnya operasi," terang orang nomor tiga di Polres Tulang Bawang itu saat memimpin langsung Latihan Pra Operasi (Latpraops) di aula mapolres setempat, Selasa (25/7/2023), pukul 13.00 WIB.

Baca Juga: Tak Ingin Ditilang, Hindari Sasaran Operasi Patuh Krakatau Ini

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah