NasDem Pesawaran Daftarkan 40 Bakal Caleg Pileg 2024 ke KPU, M Nasir Optimis Rebut Kursi Pimpinan DPRD

- 13 Mei 2023, 15:55 WIB
NasDem Pesawaran Daftarkan 40 Bakal Caleg Pileg 2024 ke KPU, M Nasir Optimis Rebut Kursi Pimpinan DPRD
NasDem Pesawaran Daftarkan 40 Bakal Caleg Pileg 2024 ke KPU, M Nasir Optimis Rebut Kursi Pimpinan DPRD /Foto: Apriyansah/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung mendaftarkan 40 cakal calon anggota legislatif (caleg) ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk berkompetisi di Pemilu 2024, Sabtu, 13 Mei 2023.

 

Ketua DPD Partai Nasdem Pesawaran M Nasir, mengatakan 40 bakal caleg NasDem Pesawaran itu dialokasikan ke enam daerah pemilihan (Dapil) di Bumi Andan Jejama.

Dijelaskan, meski sempat tertunda dua kali, pendaftaran bakal caleg partainya akhirnya bisa dilangsungkan hari ini dan telah melengkapi segala persyaratan.

Baca Juga: 40 Bakal Caleg PAN Pesawaran di Pileg 2024 Daftar ke KPU, Bidik Kursi Ketua DPRD

"Iya kan kita dua kali menunda pendaftaran ini, karena ada masalah tehnis yang terjadi, namun kita sudah menyelesaikan permasalah yang ada, sehingga hari ini kita sudah mendaftarkan Bacaleg kita ke KPU," ujar dia.

Dirinya mengungkapkan, untuk Pileg tahun 2024 ini dirinya siap mendulang kembali keberhasilan dirinya membawa Partai NasDem memenangkan Pemilu 2024 dan merebut kursi pimpinan DPRD Kabupaten Pesawaran.

"Setelah kita lihat perkembangan sembilan bulan terkahir ini, yang awalnya target mendapatkan sembilan kursi kita naikan menjadi 10 kursi, karena kita telah melihat mapping yang kita lakukan ada empat dapil yang mampu mendapatkan dua kursi," ucapnya.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x