315 Anggota PPS Pemilu 2024 di Mesuji Dilantik

- 24 Januari 2023, 15:33 WIB
315 anggota PPS Pemilu 2024 di Mesuji dilantik
315 anggota PPS Pemilu 2024 di Mesuji dilantik /Foto: Alfan S/Waktu Lampung Online/

WAKTU LAMPUNG - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mesuji Provinsi Lampung melantik 315 Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pemilu Serentak tahun 2024 di Gedung serbaguna (GSG) Taman Keanekaragaman Hayati Desa Mekar Jaya Kecamatan Tanjung Raya, Selasa, 24 Januari 2023.

Sebanyak 315 anggota PPS yang dilantik tersebut tersebar di 105 desa di tujuh kecamatan se - Kabupaten Mesuji.

Ketua KPU Mesuji, Ali Yasir, mengatakan sejumlah anggota PPS yang dilantik hari ini orang - orang pilihan yang lolos dari berbagai seleksi dan tahapan, yaitu tahapan administrasi, tes tertulis dan wawancara.

Baca Juga: 5 Calon PPS Pemilu 2024 di Pesisir Barat tak Hadir Tes Wawancara belum Dinyatakan Gugur

"Orang-orang tersebut tentu mempunyai pengalaman dibanding anggota yang lainnya," kata dia.

Mereka terpilih dari total jumlah pendftaran yang ikut daftar anggota PPS berjumlah 547 peserta. Tetapi, yang dinyatakan lulus seleksi administrasi dan berbagai tahapan lainnya berjumlah 315 anggota PPS yang tersebar di 105 desa. Jadi persatu desa berjumlah tiga anggota PPS.

Lanjut Ali Yasir perlu diketahui Kabupaten Mesuji memiliki 706 TPS yang tersebar di tujuh kecamatan dan di 105 desa, dalam satu TPS paling banyak 300 mata pemilih.

Baca Juga: Gubernur Lampung Arinal Disambut Wastra Lampung Barat di Sekolah Kopi

"Untuk seluruh anggota PPS wajib memiliki Rekening, dan NPWP karena akan di daftarkan ke BPJS Ketenagaan Kerjaan , agar anggota PPS dapat jaminan kesehatan dan asuransi jiwa misalnya , anggota PPS mengalami kecelakaan saat kerja, atau ada anggota yang meninggal dunia saat kerja maka akan mendapat santunan Rp36 juta," ujarnya.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x