Pilkada 2024, Ketua Golkar Pesawaran Lampung Daftar Bakal Cabup PDIP

- 8 Mei 2024, 19:31 WIB
Yusak saat daftar di bursa cabup PDIP Pesawaran Lampung untuk Pilkada 2024
Yusak saat daftar di bursa cabup PDIP Pesawaran Lampung untuk Pilkada 2024 /Apriyansyah/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG - Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung, Yusak mendaftar dalam bursa bakal calon bupati (Cabup) untuk Pilkada 2024 di DPC PDIP, Rabu, 8 Mei 2024.

Kepastian itu diketahui setalah Yusak gembalikan formulir pendaftaran penjaringan Bakal Calon Kepala Daerah (Balonkada) ke DPC parpol besutan Megawati Soekarnoputri itu.

Ke PDIP, Yusak didampingi oleh jajaran pengurus DPD Partai Golkar dan anggota DPRD terpilih Partai Golkar Kabupaten Pesawaran pada Pemilu 2024.

Yusak mengatakan, bahwa dirinya betul-betul serius maju Pilkada 2024 Kabupaten Pesawaran, karena dirinya telah mendapatkan surat tugas dari DPP Partai Golkar untuk maju Pilkada.

"Maka dari itu saya menjalankan tugas dengan mengambil formulir pendaftaran penjaringan balon kada di setiap partai-partai yang ada di Kabupaten Pesawaran," kata Yusak, saat mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan Balon Kada di Sekretariat DPC PDIP Pesawaran, .

Dirinya berharap, bisa bekerjasama dengan partai-partai yang ada di Pesawaran termasuk PDIP dalam menjadikan Kabupaten Pesawaran menjadi lebih baik lagi.

"Untuk saat ini kami telah mengembalikan formulir pendaftaran penjaringan Balon Kada ke 3 Parpol, yaitu ke DPD PAN, DPD Partai Nasdem kemudian hari ini ke DPC PDIP Pesawaran," ujarnya.

"Saya harap di antara tiga parpol ini bisa saling berkoalisi dan bekerjasama dengan partai Golkar untuk bersama-sama memajukan Kabupaten Pesawaran yang kita cintai ini," timpalnya.

Sementara itu, Ketua Tim Penjaringan Balon Kada DPC PDIP Pesawaran, Nopi Juansyah mengatakan, dengan datangnya Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Pesawaran Yusak yang mengembalikan langsung berkas pendaftaran penjaringan balon kada itu dinilai sebagai bentuk penghargaan kepada DPC PDIP.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah