3 dari 4 Terduga Pembunuh Janda Muda di Lampung Timur Ditangkap di Cibitung Bekasi, Hendak ke Luar Negeri?

- 19 Januari 2024, 16:46 WIB
Ilustrasi penemuan mayat
Ilustrasi penemuan mayat /Hadi/PMJ News

WAKTU LAMPUNG - Tiga dari empat terduga pelaku pembunuhan seorang janda muda yang jasadnya ditemukan di saluran irigasi, di wilayah Kecamatan Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur, Provinsi Lampung, Minggu, 14 Januari 2024 ditangkap polisi di waktu berbeda.

Ketiganya adalah EP, Suroto Pak To dan Suroto alias Pitek, warga Desa Labuhan Ratu, Kecamatan Way Jepara, Kabupaten Lampung Timur.

"EP Ditangkap pada hari Rabu tanggal 17 Januari 2024. Sementara Tsk Suroto Pak To dan Suroto alias Pitek, ditangkap kemarin, Kamis, 18 Januari 2024 sekitar pukul 05.30 WIB di persebunyian di Cibitung, Bekasi. Mereka diduga hendak melarikan diri ke luar negeri," terang Kasi Humas Polres Lampung Timur, Iptu Holili saat dihubungi Waktu Lampung Online, Jumat, 19 Januari 2024 sore.

Mereka ini diduga pelaku pembunuhan terhadap seorang janda muda Dwi Sri Wahyuni (30), seorang warga Desa Labuhan Ratu, Kecamatan Way Jepara. Polisi akhirnya mengungkap penyebab kematian.

Sebelumnya, Kapolres Lampung Timur AKBP M Rizal Muchtar, didampingi Kapolsek Way Jepara Iptu AE Siregar, Jumat, 19 Januari 2024, menyebut jasad Dwi Sri Wahyuni awalnya ditemukan warga, di saluran irigasi, di wilayah Desa Labuhan Ratu, Kecamatan Way Jepara.

Jasad perempuan muda itu kemudian dievakuadi petugas gabungan dan masyarakat. Kemudian jasad itu divisum.

Dari hasil pemeriksaan medis, ternyata ditemukan hal-hal mencurigakan, berupa beberapa luka memar di bagian tubuhnya. Pihak kepolisian Polsek Way Jepara kemudian melakukan proses penyelidikan lebih lanjut.

Dari hasil penyelidikan, olah TKP, termasuk keterangan saksi-saksi, petugas kepolisian mencurigai adanya unsur tindak pidana, yang mengakibatkan korban meninggal dunia.

Peristiwa tindak pidana itu diduga berawal saat korban dijemput dan diajak mengkonsumsi minuman keras, hingga mabuk.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x