SMSI Lampung Dapat Penghargaan dari Rektor Unila

- 18 Januari 2024, 18:26 WIB
Rektor Unila Prof Lusmeilia Afriani saat menyerahkan penghargaan yang diterima Sekretaris SMSI Lampung H Senen.
Rektor Unila Prof Lusmeilia Afriani saat menyerahkan penghargaan yang diterima Sekretaris SMSI Lampung H Senen. /Foto: ist/Waktu Lampung Online

“Alhamdulillah, salah satu capaian yang patut kita syukuri bersama adalah peraihan akreditasi Unggul Universitas Lampung yang menjadi momentum kebangkitan kampus setelah melewati masa sulit sebelumnya. Pencapaian ini tentunya tidak lepas dari kerja keras, cerdas dan ikhlas seluruh sivitas akademika Unila,” ujarnya.

Selain menyoroti Dewan Eksekutif Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Tinggi (BAN-PT) terkait akreditasi A Unila dalam meraih akreditasi Unggul.

Prestasi juga terlihat dari peringkat tim Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) yang berhasil meraih peringkat empat dalam penilaian Komisi Informasi. Sebanyak 18 program studi Unila di FEB, FISIP, FP, dan FMIPA juga berhasil mendapatkan akreditasi internasional.

Kemudian, Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Unila kembali naik ke klasterisasi Mandiri setelah sempat turun ke klaster Utama. Unila juga meraih pengakuan sebagai Universitas Berkelas Dunia (UBD) atau World Class University (WCU), dengan peringkat dunia ke-100, Asia ke-71, dan ASEAN ke-117, serta pengakuan dari QS dan Time Higher.

Lusmeilia berharap, di Malam Anugerah dan Apresiasi Unila Be Strong kedepannya Universitas Lampung dapat meningkatkan capaian diberbagai aspek di tahun 2024.

“Semoga dengan apresiasi dan penghargaan yang diberikan dapat menjadi motivasi kita semua dalam meningkatkan kinerja, kolaborasi dan kerjasama. sehingga tahun 2024 ini Unila bisa menjaga dan meningkatkan capaian-capaiannya di berbagai aspek. Semoga acara ini juga dapat memantik semangat dan memperkuat tali silaturahmi kita di tahun 2024," ucapnya.***

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x