JMSI Lampung Siap Kolaborasi Perangi Hoaks Menghadapi Pemilu 2024

- 30 Agustus 2023, 14:40 WIB
Ketua Pengda JMSI Provinsi Lampung Ahmad Novriwan bersama Danrem) 043/Gatam Brigjen TNI Ma'ruf Zainudin./foto jmsilpg
Ketua Pengda JMSI Provinsi Lampung Ahmad Novriwan bersama Danrem) 043/Gatam Brigjen TNI Ma'ruf Zainudin./foto jmsilpg /

WAKTULAMPUNG.COM - Pengurus Daerah (Pengda) Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Provinsi Lampung siap memerangi hoaks dalam menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang. 

 

Hal tersebut disampaikan Ketua Pengda JMSI Provinsi Lampung Ahmad Novriwan saat silaturahmi dengan Komandan Resor Militer (Danrem) 043/Garuda Hitam (Gatam) Brigjen TNI Ma'ruf Zainudin, di Ruang Tamu Utama Makorem, Jalan Teuku Umar, Kota Bandar Lampung, Rabu, 30 Agustus 2023.

Kiyai Anov - sapaan Ahmad Novriwan -- menyebutkan bahwa organisasi para pemilik media online di Bumi Ruwa Jurai tersebut terus melakukan penguatan dan pembinaan kepada perusahaan pers siber yang menjadi anggota JMSI.

"Pembinaan yang kami lakukan baik dari sisi usaha maupun pemberitaan, yang tidak berisi hoaks, fitnah hingga ujaran kebencian. Kami mengarahkan agar menghasilkan informasi yang akurat, berimbang, dan profesional," ujar Kiyai Anov.

 

Karena itu, dalam silahturahmi tersebut Kiyai Anov mengajak Brigjen TNI Ma'ruf Zainudin dan jajaran Korem 043/Gatam menjakin sinergitas dan kolaborasi dalam menghadapi tantangan di era disrupsi informasi ini. 

Halaman:

Editor: Nizwar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x