Cuaca 45 Derajat, Jemaah Haji Pesawaran dan Tuba Lampung Siap Wukuf di Padang Arafah

- 27 Juni 2023, 15:46 WIB
Cuaca 45 Derajat, Jemaah Haji Pesawaran dan Tuba Lampung Siap Wukuf di Padang Arafah
Cuaca 45 Derajat, Jemaah Haji Pesawaran dan Tuba Lampung Siap Wukuf di Padang Arafah /Foto: ist/Waktu Lampung Online

WAKTU LAMPUNG, ARAFAH - Rombongan jemaah haji asal Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung telah sampai di Padang Arafah, Arab Saudi, dengan kondisi sehat dan berkumpul dalam satu tenda di Maktab Nomor 48.

 

Mereka juga berkumpul dengan kloter asal Tulang Bawang (Tuba) dan siap menjalankan wukuf di Arafah, 9 Dzulhijjah 2023.

Demikian dikatakan Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona, dari Padang Arafah, Selasa, 27 Juni 2023.

Bupati dan Ketua TP-PKK Pesawaran Nanda Indira Dendi yang tengah menjalankan ibadah haji itu, mengatakan semua jamaah kloter Pesawaran telah sampai di Arafah dengan tidak ada halangan apapun.

"Alhamdulillah, jamaah kloter Pesawaran sudah sampai semua di Padang Arafah, dan semuanya berkumpul dalam satu tenda dan ada juga kloter dari Tulang Bawang yang ikut bergabung di tenda kloter Pesawaran," kata Dendi.

Baca Juga: Besok, Muhammadiyah Gelar Solat Idul Adha, Ini Lokasi di Lampung Barat

Dirinya mengatakan, kondisi semua jamaah sehat, serta mendapatkan pelayanan yang baik dari petugas yang ada di tenda.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x