Setelah Ibu dan Anak, 1 Korban Longsor Banjit Waykanan Kembali Ditemukan, Total 6

- 16 Maret 2023, 16:04 WIB
Setelah Ibu dan Anak, 1 Korban Longsor Banjit Waykanan Kembali Ditemukan Tim SAR Gabungan
Setelah Ibu dan Anak, 1 Korban Longsor Banjit Waykanan Kembali Ditemukan Tim SAR Gabungan /Foto: ist/

WAKTU LAMPUNG - Setelah ibu dan anak tertimbun longsor di Kampung Juku Batu Kecamatan Banjit Kabupaten Way Kanan berhasil dievakuasi, Rabu, 15 Maret 2023, sekitar pukul 12.45 WIB, kini satu lagi korban bencana itu kembali ditemukan tim SAR gabungan.

 

Korban longsor Banjit Waykanan itu adalah Anuar (80), warga Dusun Bendungan, Kampung Rantau Temiang Kecamatan Banjit Kabuapten Way Kanan.

Dia ditemukan Tim SAR gabungan dan petugas dari Polres Way Kanan tersangkut di batu di Sungai Lukap Dusun 9 Cempedak Jaya Kampung Jukubatu, Banjit, Kamis, 16 Maret 2023 sekitar pukul 08.00 WIB pagi.

Lokasi ditemukannya korban longsor itu sekitar 1Km dari tempat longsor. Dia dinyatakan hilang sejak Kamis, 9 Maret 2023 pekan lalu.

Menurut, Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna, delapan hari tim SAR gabungan bersama masyarakat melakukan pencarian korban longsor Banjit itu.

Baca Juga: Ibu dan Anak Warga Lampung Barat Tertimbun Longsor Banjit Waykanan Ditemukan

Selama tujuh hari, upaya tim menemukan korban belum membuahkan hasil lantaran terkendala tak ada saksi mata.

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah