Dihadapan Kapolda Lampung, Ketua DPRD Lampung Barat Usul Polsek Waytenong

- 1 Februari 2023, 19:28 WIB
Ketua DPRD Lampung Barat, Edi Novial mengusulkan Polsubsektor Waytenong ditingkatkan menjadi polsek saat Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus dan rombongan menyambangi Mapolres Lampung Barat usai meresmikan Polres Pesisir Barat, Rabu, 1 Februari 2023.
Ketua DPRD Lampung Barat, Edi Novial mengusulkan Polsubsektor Waytenong ditingkatkan menjadi polsek saat Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus dan rombongan menyambangi Mapolres Lampung Barat usai meresmikan Polres Pesisir Barat, Rabu, 1 Februari 2023. /Foto:ist/Waktu Lampung Online/

WAKTU LAMPUNG - Ketua DPRD Lampung Barat, Edi Novial mengusulkan Polsubsektor Waytenong ditingkatkan menjadi polsek.

Hal itu disampaikan ketua DPRD Lampung Barat dua periode tersebut, 2014-2019 dan 2019-2024, saat Kapolda Lampung Irjen Pol Akhmad Wiyagus dan rombongan menyambangi Mapolres Lampung Barat usai meresmikan Polres Pesisir Barat, Rabu, 1 Februari 2023.

Baca Juga: Marak Isu Penculikan, Polisi Mesuji Sambangi Sekolah, Ini Imbauannya

Mula-mula Edi Novial menceritakan situasi dan kondisi keamanan di Lampung Barat secara umum tegolong kodusif dan guyub meski penduduknya terdiri atas berbagai suku, budaya dan agama. Tetap saling menghormati.

Hal itu tak terlepas dari peran serta aparat penegak hukum dalam menjaga kamtibmas di Lampung Barat.

Baca Juga: Besok Polres Pesisir Barat Diresmikan, Siapa Kapolres Pertama? Cek di Sini

Di kesempatan itu, Edi Novial mengungkapkan jika saat ini ada wilayah hukum polsek yang tergolong luas. Seperti Polsek Sumberjaya.

Wilayah hukum Polsek Sumberjaya, meliputi sejumlah kecamatan, yakni Sumberjaya, Kebuntebu, Gedungsurian, Airhitam dan Kecamatan Waytenong sendiri.

Baca Juga: Polisi Ceritakan Dugaan Penembakan Warga Pemicu Fasilitas PT AKG Bahuga Waykanan Dibakar Massa

Halaman:

Editor: Merli Sentosa


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x